Review MS Glow Deep Treatment Essence
Halo, Dears. Kali ini aku mau review Ms Glow Deep Treatment Essence. Kebetulan dia adalah essence pertama yang aku pakai, jadi aku lumayan excited buat pakainya. Okey gak perlu basa-basi lagi, cuss kita bedah aja.
- Packaging
Packaging luarnya dia pakai box yang bahannya cukup tipis, jadi kurang safety terhadap benturan apalagi bantingan. Desainnya cantik, cukup mendeskripsikan kandungan utama produk ini, yaitu mengandung pegagan atau Centella Asiatica. Essence ini dikemas dalam wadah botol yang terbuat dari plastik (yang aku pikir awalnya dari kaca) jadi aman kalau tidak sengaja terbanting. Menurutku cukup elegan. Tapi aku gak tau, produk dengan harga 175k better pakai packaging yang terbuat dari plastik atau kaca. Menurutmu bagaimana? Komen di bawah ya.
- Texture
Tekstur essence ini pertengahan antara toner dan serum, dalam artian dia lebih kental dibanding toner dan lebih cair dibanding serum. Jadi urutan pemakaiannya toner - essence - serum.
- Ingredients
Aqua, Centella Asiatica Extract, Butylene Glycol, Collagen, Cereus Grandiflorus Flower, Saccharomyces Ferment Filtrate, Niacinamide, Phenoxyethanol, Agar, Cl 15985, Hyaluronic Acid, CI 42053, BHT, Ceramide.
- Claim
Soothing, hydrating, skin refiner, firming skin barrier
- Price
IDR 175k
- Review
Untuk pemakaian jangka panjang, aku belum bisa pastikan karena aku baru pakai produknya 2 hari terakhir. Tapi sejauh ini aku suka. Produknya cepat meresap di kulit, cukup melembabkan, tidak ada bau sama sekali karena tida mengandung perfume (sepertinya aman untuk kulit sensitif)
0 komentar